Nasi Uduk Kantin Ketapang
Hai sobat makanku.. Makan apa hari ini? Pertanyaan yang sama lagi. Tapi masih tetap bingung buat dijawab ya. Kalau aku sih mungkin karena dasarnya doyan makan, biasa sudah kebayang duluan pengen makan ini dan itu. hahaha. Cuma ya terkadang aku paham kalau lagi bingung makan apa, bisa aja karena memang lagi gak mood ataupun gak berselera makan apapun. Nah kalau aku ya guys, tiap kali gak mood atau memang gak berselera sama sekali biasanya aku akan makan sesuatu menu yang pedasss. WOW!
Masa sih makan pedas bisa membangkitkan mood? Gak percaya? Sebagai pengetahuan aja makanan pedas itu dapat meningkatkan produksi hormon yang membuat perasaan menjadi bahagia, seperti hormon serotonin. Maka dari itu makanan pedas dapat membantu meringankan depresi dan juga stres. Banyak manfaatnya dong bagi yang memang pecinta pedas. Mungkin karena itu tiap kali gak berselera makan, aku selalu menyikapinya dengan makan makanan yang amat pedasss! Dan selalu manjur lho guys^^
Nah ngomong-ngomong soal pedas, citarasa unik dari rasa pedas yang menusuk dan sekaligus panas dilidah ini memang selalu menjadi favorit setiap orang bukan? Dari mulai anak-anak sampai orang dewasa rata-rata menyukai sensasi dari makanan pedas. Menu makanan yang kaya dengan bumbu rempah di Indonesia pasti tak jarang yang menggunakan cabai sebagai bumbu penyedap pokoknya. Maka dari itu untuk review kali ini aku akan mengajak kalian untuk membayangkan Nasi Uduk dengan Ayam Pangkong yang pedas pastinya.
Ayam Pangkong
Ada yang tahu ayam pangkong? Ayam pangkong itu ayam yang digoreng crispy menggunakan tepung dan proses pembuatannya dengan cara dipangkong, baru setelah itu diletakkan cabe sesuai level yang kita order tepat di atas ayam. Kurang lebih sama dengan ayam geprek kok guys. Hanya mungkin kali ini yang membedakannya disajikan dengan nasi uduk dan pada campuran sambalnya. Sudah pada penasaran? Oke, kali ini tempat makan yang aku cicipi berlokasi
di Jalan Ketapang No.44 (Samping Ketapang Kopi).
Kantin Ketapang
Daftar Menu
Awalnya aku mikir mungkin karena letaknya di Jalan Ketapang jadi namanya Kantin Ketapang. Disini banyak banget menu sarapan pagi yang bisa tersedia sampai siang lho guys. Tempatnya lumayan luas dengan beberapa kursi dan meja khusus pengunjung. Kalau siang kesini aku sarankan agak awal ya, karena keseringan antre dan harus rela kalau menu yang kita pengen, sudah kehabisan kalau terlambat. hahaha . Variasi menu dan harga bisa dilihat ya, disitu sudah tertera all menu. Langsung aja yuk kepoin nasi uduk ayam pangkong yang aku cicipi.
➣ Ayam Pangkong
Seperti yang sudah aku singgung sebelumnya, yang membuat daya tarik pada Kantin Ketapang ini adalah menu nasi dan ayamnya. Untuk variasi nasi bukan cuma nasi uduk, tapi juga ada nasi kuning, nasi goreng, dan nasi biasa. Jadi kalau kita order, tergantung selera aja lebih suka nasi apa dan ingin memvariasikannya dengan ayam apa. Ayamnya juga ada ayam goreng kunyit, ayam pangkong dan ayam kfc biasa. Lumayan banyak pilihan bukan?
Walaupun begitu banyak pilihan menu yang ditawarkan, tapi pilihan aku tetap jatuh pada sensasi pedas ayam pangkong. Kemudian untuk nasinya aku pilih nasi uduk. Ayam pangkongnya bisa request ya untuk tingkat kepedasannya. Tergantung selera aja.
Pertama untuk rasa dari nasi uduknya, kategorinya enak, gurih dan bearoma wangi santan khas nasi uduk. Dari dulu memang suka menyantap nasi uduk karena rasa berlemak yang khas dan aromanya yang wangi semakin membuat bertambah selera. Biasanya disajikan dengan taburan bawang goreng yang membuat bertambah wangi dan lezat. Untuk tingkat kematangannya pas menurut aku, karena gak terlalu matang ataupun berbutir. Oh iya disini bisa pesan nasi uduk yang komplit juga. Komplit dalam arti disini berarti lengkap dengan kacang panjang, tempe, tahu, kacang tanah goreng, telur, timun dan kerupuk. Karena lagi gak pengen banyak campuran, aku memang pesan nasi uduk biasa. Untuk seporsi nasi uduknya masuk kategori mengenyangkan.
Nah kalau untuk ayam pangkongnya sendiri crispy-nya, gurihnya, matangnya, dan bumbunya pas banget. Jadi memang digoreng tepung kayak ayam geprek, jadi dari segi kulit dapat banget "crispy"nya karena memang digoreng kering, gak ada basah sama sekali untuk kulitnya. Daging ayamnya juga lembut, sepertinya memang gak terlalu banyak bermain dengan bumbu tapi tetap pas dan gurih. Level/tingkat kepedasan tergantung selera, walaupun sekali lagi menurut aku memang akan lebih enak kalau semakin pedasss. Crispy dan citarasa sambal cabai yang menggunakan irisan bawang dan tomat (karena ada sedikit rasa masam) merupakan perpaduan yang pas saat cuaca sedang panas dan mood roller coaster. Yum! Tunggu apalagi guys, seporsi nasi uduk ayam pangkong ini bisa kita cicipi hanya dengan harga 14 ribu/porsi.
Tuh abang-abang Gojek aja sudah antre untuk membeli pesanan, kalian tunggu apalagi? Kalau siang disini benaran antre ya guys. Abang Gojek juga banyak biasanya. Jadi kalau soal rasa disini jangan diragukan lagi, aku recommend banget kalau untuk makan siang. Pilihan menu mulai dari sarapan sampai makan siang lengkap ya. Harga juga standar, service oke. Lokasi juga gampang dicari, karena bersebelahan dengan Ketapang Kopi. Kantin Ketapang ini buka Senin-Sabtu mulai dari jam 06.00-16.30 WIB. Ayo buruan cobain, daripada kebanyakan bingung^^
Tinggallah tulang ayam! :P
So, menu Ayam apa yang paling menginspirasi untuk sobat makanku?
No comments:
Post a Comment